New Post

9.2.1.4 Packet Tracer - Configuring Static NAT

9.2.1.4 Packet Tracer - Configuring Static NAT

A. PENDAHULUAN
1. Pengertian

NAT statis adalah pemetaan satu-ke-satu antara alamat dalam dan alamat luar. NAT statis memungkinkan perangkat eksternal untuk memulai koneksi ke perangkat internal menggunakan alamat publik yang ditetapkan secara statik. 
Misalnya, server web internal mungkin dipetakan ke alamat global tertentu sehingga bisa diakses dari jaringan luar.

2. Latar Belakang
NAT (Network Address Translation) pada jaringan komputer berfungsi sebagai translasi alamat IP public ke alamat IP private atau sebaliknya sehingga dengan adanya NAT ini setiap komputer pada jaringan LAN dapat mengakses internet dengan mudah.

Kita tahu bahwa alamat IP Public didunia ini sudah semakin menipis sehingga penggunaan dari NAT ini dirasa sangatlah efisien dan efektif terutama dalam alokasi alamat IP.

3. Tujuan
Untuk mempermudah teman-teman dalam melakukan Konfigurasi Static NAT.

B. ALAT DAN BAHAN
Hardware

Laptop

Software
Cisco Packet Tracer
8. 9.2.1.4 Packet Tracer - Configuring Static NAT.pka

C. JANGKA WAKTU PELAKSANAAN
5 Menit.

D. LANGKAH KERJA
1. Pertama kita lihat topologinya
2. Kemudian kita baca PT activity

3. Menurut PT activity ketika kita connect keserver 1 tanpa NAT menggunakan web browser akan gagal

4. Kemudian kita cek konfigurasi yang sedang berjalan untuk men verifikasi bahwa NAT tidak di gunakan
5. Masuk ke router 1 sesuai yang di tunjukan
R1#show ip nat translation
Di sini tidak terjadi apa-apa maka sudah dipastikan bahwa tidak ada nat yang bekerja
6. Kemudian  kita diminta untuk mulai mengkonfigurasi static NAT kita diminta untuk membuat translasi NAT statik dari ip dalam atau sering di sebut lokal ke ip outside atau publik
7. Masuk lagi ke router 1 kemudian masuk ke global config untuk membuat NAT static kemudian ketikan perintah berikut
R1(config)#ip nat inside source static 172.16.16.1 64.100.50.1
Sekarang kita telah memiliki static nat nya
8. Sekarang kita tentukan bagian interface yang di translasi sebagai outside dan inside
R1(config)#int g0/0
R1(config-if)#ip nat inside
R1(config-if)#exit
R1(config)#int s0/0/0
R1(config-if)#ip nat outside
R1(config-if)#exit
Pastikan untuk ip yang mengarah ke sambungan router dan clien adalah inside dan yang sudah menuju server adalah outside
9. Kemudian kita cek lagi konfigurasi nat yang berjalan
R1#show ip nat translation

10. Uji Static NAT
11. Kemudian untuk uji coba akses web server melalui browser dari clien masukan ip outside pada browser
12. Selesai PT activity telah dikerjakan

E. TEMUAN MASALAH
N/A

F. KESIMPULAN
Dengan NAT Kita Bisa Menghubungkan IP Lokal Pada Router Dengan IP Publik Agar Bisa Saling Terkoneksi/Mendapta Akses Internet

G. REFERENSI
ccna2.ccnav6.com












No comments